Pekerjaan saya tidak jauh-jauh dari laptop dan segala gadget. Pokoknya selama ada gadget dan jaringan internet, kerjaan bakalan lancar jaya. Namanya juga digital marketer, kerjaannya gak jauh-jauh dari internet.
Setiap hari saya berhadapan dengan layar, entah layar laptop atau handphone. Setiap hari, lebih dari delapan jam per hari. Yep, setiap hari karena hobi saya pun masih berhubungan dengan gadget.
Jadi bayangin saja, mata saya yang minusnya sudah lebih dari empat ini berhadapan dengan layar dan segala resikonya selama lebih dari delapan jam.
foto oleh Ekahei |
Berada di depan layar dalam waktu yang lama, ditambah kondisi ruangan yang full AC, membuat mata saya mudah lelah. Tidak jarang saya merasa mata saya sepet, pegel, bahkan perih. Tidak sekali-dua kali pula rekan kerja saya melihat mata saya merah.
Karena saya sering merasa tidak nyaman dengan kondisi mata saya yang mudah lelah, beberapa waktu yang lalu saya berkonsultasi dengan dokter mata saya. Apalagi belakangan ini mata saya sering kali mengeluarkan lendir.
Ternyata kondisi mata saya dari awal sudah cukup kering. Menurut dokter saya mata kering ini disebabkan oleh minus mata saya yang terbilang cukup tinggi. Ditambah dengan kegiatan saya yang sehari-hari berada didepan laptop dan ruangan ber-AC, mata saya semakin mudah lelah dan kering. Saya pun disarankan untuk menggunakan obat tetes mata untuk mengatasi mata kering.
Mata kering dapat disebabkan oleh aktifitas yang berlebihan di depan layar komputer selama berjam-jam, berada di lingkungan yang udaranya kering, atau terlalu lama membaca buku. Akibatnya, mata terasa lelah, kering (atau dalam kasus saya, terasa seperti berpasir), panas, memerah, bahkan hingga mengeluarkan lendir.
Di antara berbagai merek dan jenis obat tetes mata yang telah saya coba, saya paling nyaman menggunakan Insto Dry Eyes.
foto oleh Ekahei |
Insto Dry Eyes mengandung hydroxypropyl methylcellulose yang dapat mengatasi kekeringan pada mata dan dapat digunakan sebagai pelumas pada mata layaknya air mata. Selain itu Insto Dry Eyes juga memiliki bahan aktif yang mampu membunuh bakteri.
Saya menggunakan Insto Dry Eyes yang memang diformulasikan khusus untuk mengatasi mata kering setiap kali saya merasa kekeringan di mata saya. Hampir tiap hari, memang. Tapi demi mata tetap sehat selama beraktifitas, jadi tidak masalah.